TES
JURNAL (KINETIKA PERTUMBUHAN Escherichia
coli )
1.
Apa tujuan
percobaan kali ini ?
- Mahasisiwa mampu mengukur konsentrasi sel dengan metode turbidimetri
- Mahasiswa mampu mengukur konsentrasi substrat
- Mahasiswa mampu menghitung parameter kinetika pertumbuhan Escherichia coli
2.
Apa yang Anda
ketahui mengenai teknik pengukuran konsentrasi sel dengan metode turbidimetri ?
Massa sel dapat diukur secara optis
dengan menentukan jumlah cahaya yang dipancarkan oleh suspensi sel. Teknik ini didasarkan pada kenyataan bahwa partikel
memancarkan cahaya yang jumlahnya proporsional dengan konsentrasi. Ketika
cahaya dilewatkan pada suspensi organisme, terjadi pengurangan jumlah cahaya
yang diteruskan. Penentuan semacam ini biasa digunakan pada spektrofotometri,
dan terbaca sebagai Absorbansi. Absorbansi adalah logaritma dari ratio
intensitas cahaya yang mengenai suspensi (Io) dengan intensitas cahaya yang
diteruskan oleh suspensi (I). Kalibrasi dilakukan dengan mengukur absorbansi
sampel yang diketahui konsentrasinya. Pengukuran biasanya dilakukan pada
panjang gelombang 600-700 nm.
3.
Apa yang Anda
ketahui mengenai fase pertumbuhan bakteri ?
(Waluyo,2004)
Gambar 1.1. Kurva
Pertumbuhan Jasad Renik
I) Fase I: fase adaptasi (fase lag)
Bila jasad renik dipindahkan ke dalam suatu medium,
mula-mula akan mengalami fase adaptasi. Fase in untuk menyesuaikan diri dengan
substrat dan kondisi lingkungan di sekitarnya. Fase in belum terjadi pembelahan
sel karena beberapa enzim mungkin belum disintesis. Jumlah sel pada fase ini
mungkin tetap, tetapi kadang-kadang menurun. Lamanya fase ini bervariasi, dapat
cepat atau lambat tergantung dari kecepatan penyesuaian dengan lingkungan di
sekitarnya.