Wednesday 28 December 2011

Salah satu contoh ekstraksi padat-cair (solid-liquid extraction) adalah  ekstraksi padat-cair Iodium. Iodium merupakan senyawa non-polar, yang memiliki suatu interaksi yang lemah terhadap molekul air yang memiliki ikatan hidrogen. Energi yang berhubungan dengan interaksi antaran iodium dan air tidak cukup untuk mengimbangi kehilangan energi dari interaksi antara molekul air satu dengan molekul air lainnya.
Hal ini berarti bahwa tidak akan banyak iodium yang akan larut di dalam air. Jika suatu pelarut yang memiliki interaksi yang lemah dengan air dimasukkan ke dalam sistem ini maka iodium akan lebih mudah menganggu interaksi ini dan akan melarutkan dirinya diantara molekul-molekul pelarut ini seperti pelarut sikloheksana atau kloroform. Pelarut ini tidak memiliki ikatan hidrogen dan hanya bersifat sedikit polar. Artinya akan lebih mudah iodium terlarut di dalam pelarut nonpolar walaupun tidak seluruhnya sehingga sistem ini berhubungan dengan kesetimbangan.

(Source : http://www.chem.umn.edu)

Keywords :


Tagged: , ,

0 comment:

Post a Comment